Juli 01, 2013

Mengenal Huruf Hiragana


Hai, guys! Konichiwa...
Hari ini kita bakal belajar tentang bahasa Jepang. Kali ini kita ngebahas tentang huruf hiragana. Oke, langsung aja kita pelajari materi yang udah saya kutip dari beberapa sumber ini.

Hiragana (ひらがな、平仮名) adalah suatu cara penulisan bahasa Jepang dan mewakili sebutan suku kata. Pada masa silam, huruf ini juga dikenali sebagai onna de (女手) atau 'tulisan perempuan' karena biasa digunakan oleh perempuan. Hiragana mulai digunakan secara luas pada abad ke-10 Masehi. Nah, langsung aja yuk kita kenalan dengan huruf-huruf Hiragana. Oh ya, huruf-huruf ini terdiri 46 bunyi yang berbeda. Coba kita lihat tabel dibawah ini!

あ aい iう uえ eお o
か kaき kiく kuけ keこ ko
さ saし shiす suせ seそ so
た taち chiつ tsuて teと to
な naに niぬ nuね neの no
は haひ hiふ fuへ heほ ho
ま maみ miむ muめ meも mo
や yaゆ yuよ yo
ら raり riる ruれ reろ ro
わwaを wo
ん n
Nah, gimana? Udah tau kan apa saja huruf-huruf Hiragana itu? Simple aja sih, tapi jangan sampai bingung karena ada beberapa huruf yang bentuknya hampir sama. Selanjutnya kita akan belajar cara menulis huruf Hiragana. Udah siap? Eits, tunggu dulu! Sebelum kita belajar menuliskan huruf-huruf Hiragana ini, ada baiknya kita siapkan dulu pensil dan buku kotak-kotak besar agar lebih memudahkan kita dalam menuliskannya.

Unknown Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar